Search
Close this search box.

Dispursip Kobar Adakan Wisata Pustaka bersama TK Putera Harapan

Bagikan di :

Dispursip Kobar – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispursip) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) mengadakan Wisata Pustaka bersama TK Putera Harapan Kumpai Batu Bawah, Kamis (22/2). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mendorong tumbuhnya minat baca pada anak-anak sejak usia dini dan menjalankan fungsi perpustakaan sebagai pusat sumber belajar.

Rombongan anak-anak TK Putera Harapan disambut secara langsung oleh tim dari Dispursip Kobar, yakni Pustakawan Ahli Muda Zokhratus Safhidah dan Imelda N. Pakpahan, Pustakawan Mahir Cicih Sri Wahyuni, Pustakawan Terampil Lucyana Kartikasari dan Pengelola Bahan Pustaka Ricka Ayu Roselin, serta Tenaga Perpustakaan Linna Diana dan Sri Wahyuni di halaman Dispursip.

Wisata Pustaka dilaksanakan di aula serbaguna lantai 1 Dispursip Kobar bersama anak-anak TK Putera Harapan yang akan diikuti oleh 35 anak. Pada pelaksanaan kegiatan wisata pustaka, anak-anak terlebih dahulu diperkenalkan tentang perpustakaan dan diisi kegiatan story telling. Kegiatan story telling Dispursip Kobar menghadirkan narasumber Peragawati.

Pada saat kunjungan, TK Putera Harapan diajak untuk mendengarkan story telling yang disampaikan oleh Narasumber yakni Peragawati. Peragawati adalah juara harapan 3 lomba story bagi ibu rumah tangga tahun 2022 dengan judul cerita “Pertualangan Gajah”. Anak-anak TK Putera Harapan sangat antusias mendengar story telling.

Selain itu, anak-anak TK Putera Harapan diajak membuat kelinci dari kertas origami dan bermain di area ruang bermain anak. Adapun tujuan kegiatan ini dilaksanakan adalah untuk melatih dan mengasah kemampuan saraf motorik halus anak, konsentrasi, kesabaran serta melatih koordinasi mata dan tangan pada anak.

Artikel Lainnya